.

Instalasi Geriatri dan Rehabilitasi Medik

Instalasi Geriatri dan Rehabilitasi Medik sebagai salah satu unit layanan di RSUP Dr. Kariadi memiliki lingkup pelayanan Geriatri, rehabilitasi medik dan Tumbuh kembang anak. Memiliki 2 gedung, yaitu Paviliun Prof Boedi Darmojo, yang merupakan Gedung pelayanan kesehatan lanjut usia (geriatri) terpadu dan Gedung Pelayanan Rehabilitasi Medik.

 1. GEDUNG PAVILIUN PROF. BOEDI DARMOJO

Pelayanan kesehatan lanjut usia / geriatri  RSUP Dr. Kariadi telah dirintis sejak tanggal 3 Maret 1993, yang saat itu baru memfasilitasi  pelayanan rawat inap dengan 10 tempat tidur. Dan pada tanggal 14 September 2006 telah diresmikan Gedung pelayanan Geriatri Terpadu Paviliun Prof Boedi Darmojo oleh Menteri Kesehatan RI. Menyediakan layanan rawat jalan dan rawat inap, dengan mengedepankan konsep “One Stop Service”. Gedung Pelayanan Geriatri Terpadu Pav Prof. dr. Boedhi Darmojo, didesain dengan benar-benar memperhatikan aspek kebutuhan fisik dari lanjut usia. Di setiap dinding terpasang handrail dengan ketinggian standar yang difungsikan untuk membantu para lansia dalam berjalan dan kamar mandi / toilet standar difabel yang aman untuk lansia.

Pelayanan yang diterapkan adalah pelayanan dalam bentuk Tim Geriatri Terpadu, yang merupakan kerjasama multidisplin yang bekerja secara interdisiplin dalam mencapai tujuan pelayanan geriatri. Tim geriatri terpadu terdiri atas anggota inti dan anggota pendukung, dengan melibatkan berbagai profesi, sebagai berikut :

  1. Dokter Spesialis Penyakit Dalam  Konsultan Geriatri 
  2. Dokter Spesialis Penyakit Dalam  
  3. Dokter Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi Medik;
  4. Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa/Psikiater;
  5. Dokter Spesialis Gizi Klinik;
  6. Perawat
  7. Terapis Rehabilitasi Medik (fisioterapi, okupasi terapis, terapis wicara);
  8. Ahli Gizi;
  9. Tenaga Kefarmasian;
  10. Anggota Tambahan : Semua bidang layanan profesi dan keahlian sesuai kebutuhan pasien

Gedung Paviliun Prof Boedi Darmojo terdiri atas 2 lantai sebagai tempat pelayanan Rawat Inap dan Rawat Jalan.

Rawat Inap dengan 38 tempat tidur terdiri dari :

  • Kelas 1 sebanyak 15 Tempat Tidur
  • Kelas 2 sebanyak 15 Tempat Tidur
  • Kelas 3 sebanyak 8 Tempat Tidur

Terdapat ruang Rawat Inap yang terus dikembangkan sesuai kebutuhan kesehatan dan perawatan usia lanjut, yaitu :

  • Rawat Inap Akut,
  • Rawat Inap Kronik,
  • Respite care(penitipan sementara dan menginap)

 Didukung  pelayanan rawat jalan yang menyediakan pelayanan :

  • Klinik Rawat Jalan
  • Home Care
  • Day Hospital (penitipan sementara dan tidak menginap)

eriatri, one stop service dalam satu gedung yang representative. Lokasi yang sangat mudah terjangkau, dekat dengan pintu masuk RS; layanan pendukung seperti gedung rehabilitasi medik; farmasi dan system laboratorium terpadu yang membantu kemudah akses bagi para lanjut usia dengan segala kebutuhan kesehatan secara komphrehensif.

INFORMASI PELAYANAN GERIATRI

Kontak

Telephone : 024 – 8413476

Jam Pelayanan Poliklinik

  • Senin - Jumat : 07.30 - 15.30 WIB

Pelayanan Home Care Geriatri : 085 235 200 100

 

2. GEDUNG REHABILITASI MEDIK DAN TUMBUH KEMBANG

Gedung rehabilitasi medik merupakan Gedung 4 lantai sebagai tempat pelayanan rehabilitasi medik dan tumbuh kembang anak. Dengan konsep pelayanan terpadu dan komprehensif  dalam satu Gedung dan dilaksanakan secara Tim dengan melibatkan berbagai profesi.

A. Pelayanan Rehabilitasi Medik

Rehabilitasi medik merupakan unit pelayanan kesehatan terhadap gangguan fisik dan fungsional yang diakibatkan oleh keadaan atau kondisi sakit, penyakit atau cedera melalui panduan intervensi medik, keterapian fisik dan atau rehabilitatif untuk mencapai kemampuan fungsi yang optimal. Pelayanan Rehabilitasi Medik di Rumah Sakit meliputi, upaya promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif. Pelayanan dilaksanakan oleh Tim secara terpadu dan komprehensif yang terdiri dari Dokter spesialis Kedokteran fisik dan rehabilitasi (SpKFR), fisioterapis, okupasi terapi, terapi wicara, perawat rehabilitasi medik, petugas ortotis prostetis, pekerja sosial medik, psikolog klinis.  

Rehab Medik RSUP Dr Kariadi

- Lingkup layanan :

  1. Rehabilitasi Medik pada  Penyakit Muskuloskeletal (rehabilitasi medik pada patah tulang, cedera ligamen dan otot, radang sendi, nyeri leher)
  2. Rehabilitasi Medik pada Penyakit  Neuromuskuler (rehabilitasi medik pada stroke, saraf terjepit, kelumpuhan, cedera saraf)
  3. Rehabilitasi Medik pada Penyakit Kardiorespirasi (rehabilitasi medik pada bedah jantung, gagal jantung, penyakit paru menahun)
  4. Rehabilitasi Medik pada Penyakit Geriatri (rehabilitasi medik pada gangguan saraf pusat dan saraf tepi, inkontinensia, kelemahan anggota badan)
  5. Rehabilitasi Medik pada Pasien Pediatri (rehabilitasi medik pada anak dengan keterbatasan fisik, intelektual, emosi dan sosial)

 

B. Pelayanan  Tumbuh Kembang Anak

Klinik Tumbuh Kembang anak hadir untuk memastikan tumbuh kembang anak sesuai dengan usianya. Anak yang baru lahir hingga berusia remaja bisa memanfaatkan layanan klinik ini. Semua anak terlahir dengan risiko hambatan dalam perkembangannya. Namun ada beberapa anak yang memiliki risiko lebih tinggi oleh karena berbagai gangguan.

Melalui pelayanan klinik tumbuh kembang sebagai upaya untuk melakukan deteksi dini terhadap gangguan tumbuh kembang anak. Dengan deteksi dini dan penanganan sedini mungkin, diharapkan dapat meningkatkan kemampuan fungsional motorik dan sensoris, termasuk untuk melatih kognitif dan bicara sehingga harapannya bisa berpartisipasi dalam bermasyarakat.

 

 

Rehab Medik RS Kariadi

- Lingkup layanan meliputi :

  1. Pelayanan Pediatri Sosialmeliputi tindakan ; skrining tumbuh kembang anak, deteksi dini pertumbuhan serta perkembangan anak, pemeriksaan yang mencakup penapisan (screening) dan penilaian (assessment)
  2. Pelayanan Perinatologi,pemeriksaan bayi baru lahir sampai dengan usia 1 bulan
  3. Pelayanan Nutrisi dan metabolik anak, pemeriksaan anak dengan gangguan nutrisi dan metabolik.
  4. Pelayanan Klinik Laktasi: Induksi laktasi ibu adopsi,relaktasi, Bayi bingung Puting, dan masalah-masalah yang timbul saat ibu
  5. Konsultasi psikologis serta berbagai tes psikologis, seperti tes inteligen dan tes kepribadian.
  6. Pelayanan Psikiatri anak
  7. Pelayanan Fisioterapi Anak
  8. Pelayanan okupasi Terapi Anak
  9. Pelayananan Terapi Wicara Anak
  10. Pelayanan Auditory Verbal Therapy ( AVT ) adalah metode pembelajaran berbasis keluarga yang ditujukan kepada anak gangguan dengar, supaya mereka dapat belajar mendengar melalui alat bantu dengar yang dipakainya sehingga kelak dapat berkomunikasi verbal seperti teman-temannya yang “normal “ (yaitu dapat berbicara lancar, mendengar dengan baik bahkan mampu berkomunikasi lewat telpon, mampu bersekolah dan berprestasi di sekolah umum dan kelak mampu menjadi warga negara yang mandiri dan berguna bagi bangsa dan negara. Tentunya hal ini sangat sulit dilakukan namun bukan berarti tidak bisa. Dibimbing oleh petugas terapi wicara yang kompeten dan bersertifikat.
  11. Pelayanan terapi Psikososial adalah suatu upaya pengembangan pelayanan komprehensif dengan sasaran Anak Berkebutuhan khusus yang mengalami masalah psikososial, dengan menggunakan pendekatan psikologis, afeksi, dukungan moral dan spiritual, serta pembinaan hubungan sosial dengan tujuan mengembalikan keberfungsian sosial seseorang. Dilakukan secara berkelompok dengan melibatkan orang tua dengan bimbingan Pekerja Sosial medik. Tujuan untuk menyiapkan anak agar siap kembali ke lingkungan sosialnya (sekolah, lingkungan rumah).

 

Layanan tumbuh kembang anak dilaksanakan oleh Tim yang terdiri dari ; Dokter Kedokteran Fisik & Rehabilitasi (Sp.KFR), Dokter Spesialis Anak Konsultan Pediatrik Sosial, Dokter Spesialis Jiwa, Fisioterapis, Terapis Wicara, Terapis Okupasi, Psikolog, Pekerja Sosial Medik, Ortotik Prostetik, Perawat Anak. 

Fasilitas Gedung Rehabilitasi Medik dan Tumbuh Kembang Anak adalah sebagai berikut :

Lantai Dasar

  1. Ruang Pendaftaran
  2. Pelayanan Fisioterapi dengan Elektro Terapi (CRYO, TENS, SWD, MWD, Traksi Listrik, Magneto terapi, Eletrical Stimulasi Ultra Sound)
  3. Poliklinik dokter Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi
  4. Pelayanan Sosial Worker

Lantai 1

  1. Pelayanan Terapi Wicara : Audio Verbal Therapy, Terapi Wicara Dewasa dan Vocastim)
  2. Pelayanan Fisioterapi  Gimnastik  ( CPM, ENTRÉE, Ergocycle, Spirometri dll)
  3. Pelayanan Cardiopulmonary exercise test (CPET)

Lantai 2

  1. Poli klinik Tumbuh Kembang Anak
  2. Poliklinik perinatologi
  3. Poliklinik Gizi dan metabolic anak
  4. Klinik laktasi
  5. Pelayanan Fisioterapi Anak
  6. Pelayanan Okupasi terapi Anak (sensory integrase, snozellen dan terapi konsentrasi)
  7. Pelayanan Terapi Wicara Anak

Lantai 3 

  1. Pelayanan Terapi Okupasi Terapi Dewasa  
  2. Ruang ADL, Ruang latihan kognitif dan ruang relaksasi

C. Gedung Hidroterapi

  1. Pelayanan Hidroterapi ( Pool Therapy, Hubard thank, Parafin dan Whirpool)
  2. Pelayanan Orthotik Prostetik ( bengkel dan ruang Fitting)

gedung rehab medik

INFORMASI REHABILITASI MEDIK RSUP Dr. KARIADI

Kontak

Telephone : 024 – 8413476
Extension : 4043 - 4045

Jam Pelayanan

  • Senin - Jumat : 07.00 - 15.30 WIB
  • Sabtu : 07.00 - 14.00 WIB
 
Last Update : 01-Nov-22 By: hukmas