RSUP Dr. Kariadi menerima kunjungan studi banding dari RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta. Maksud dan tujuan dari studi banding ini adalah untuk mempelajari pelaksanaan pelayanan Rehabilitasi Medik secara lengkap di RSUP Dr. Kariadi, mulai dari struktur organisasi, operasional, layanan, administrasi hingga sistem pembiayaan.
Studi banding tersebut dibuka oleh Kepala KSM Rehabilitasi Medik, yaitu dr. Naela Munawaroh, Sp.KFR. Melalui studi banding ini diharapkan seluruh informasi yang telah dibagikan dapat bermanfaat dan memenuhi harapan serta tujuan dari RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta. RSUP Dr. Kariadi sebagai rumah sakit vertikal juga membuka diri kepada rumah sakit lain untuk saling bertukar informasi dan pengetahuan sehingga dapat meningkatkan mutu pelayanan kepada masyarakat.
(Semarang, 9 Maret 2023)
RSUP Dr.Kariadi - Sahabat Menuju Sehat- 🌐 Website : www.rskariadi.co.id- ☎ Call center : 024 841 3476- 📍 Alamat : Jl. Dr. Sutomo No.16, Randusari,Kota Semarang, Jawa Tengah 50244
Beri Komentar